Cara Mengoperasikan Boom Lift
Boom lift adalah sebuah alat berat yang berfungsi untuk mengangkat manusia ke ketinggian tertentu, umumnya alat ini bermanfaat dalam proyek konstruksi besar. Cara mengoperasikan boom lift mudah, tapi harus dilakukan oleh operator yang sudah tersertifikasi saja.
Baca Juga: Cara Mengoperasikan Alat Berat Boom Lift dengan Aman dan Efisien
Secara umum cara pengoperasiannya memang tidak sulit, hanya saja seorang operator yang akan mengoperasikannya harus mengikuti pelatihan tertentu dan juga mendapatkan sertifikasi tanda kelayakan mengoperasikan alat tersebut.
Cara Mengoperasikan Boom Lift dan Control Panel

Cara mengoperasikan boom lift kurang lebih sama seperti alat berat spesialis ketinggian lainnya, misalnya scissor lift. Operator yang sudah tersertifikasi, wajib memeriksa area pengoperasian alat berat sebelum mulai. Apakah tanahnya landai, aman dari bebatuan, dan tak ada kabel listrik tegangan tinggi yang melintang pada area konstruksi.
Setelah mengenakan alat pelindung diri yang sesuai standar, maka operator bisa segera menyalakan mesin dan bersiap-siap untuk bekerja melalui ruang operator.
Pekerja yang akan menaiki boom lift juga harus mengenakan APD yang sesuai standar supaya aman dan memperkecil terjadinya risiko kecelakaan. Lantas apa saja tombol-tombol fungsi yang ada pada control panel alat berat boom lift?
Tombol-tombol yang umumnya ada dalam control panel boom lift dapat mencakup:
Tombol Power
Tombol ini memiliki fungsi untuk menyalakan dan juga mematikan unit yang akan dioperasikan.
Emergency Stop
Tombol berikutnya adalah tombol darurat, yang akan mematikan unit saat terjadi keadaan darurat dengan cepat.
Tombol Up (Naik)
Operator akan menggerakkan platform naik ke atas dengan menggunakan tombol ini.
Tombol Down (Turun)
Jika platform ingin diturunkan, maka operator harus menggunakan tombol down ini.
Tombol Arah
Tombol yang satu ini disebut juga sebagai joystick, berfungsi untuk mengendalikan posisi platform boom lift, serta mengendalikan arahnya ke kanan, ke kiri, ke depan atau ke belakang.
Tombol Rotation
Seperti namanya, tombol yang satu ini memiliki fungsi untuk memutar alat berat ke beberapa posisi yang dibutuhkan.
Tombol Stabilisasi
Dengan menekan tombol ini maka bisa mengatur kaki-kaki stabilisasi dengan baik, sesuai dengan kebutuhan proyek.
Lampu dan Indikator
Semua lampu tersebut memiliki fungsi untuk menunjukkan status operasional, dan juga keamanan operator serta pekerja.
Memang tidak semua merek dan model boom lift memiliki control panel yang sama persis, banyak juga fitur tambahan tergantung dari pabrikan alat berat itu sendiri.
Rental Boom Lift Kirim Seluruh Indonesia
Alat berat yang satu ini benar-benar membantu dalam proyek konstruksi, terutama proyek yang membutuhkan jangkauan tinggi yang tak cukup dengan menggunakan tangga biasa saja.
Maka karena itu, menyewa boom lift sangat bijaksana untuk kelancaran proyek Anda. PT. Mustikajaya Trucktor Indonesia menyediakan penyewaan alat berat untuk kebutuhan proyek Anda. Baik itu konstruksi rekonstruksi renovasi dan keperluan lainnya.
PT. Mustikajaya Trucktor Indonesiamemiliki ragam pilihan tipe dan model alat berat, khususnya scissor lift, serta boom lift. Terjamin alat berat terawat kondisinya, mesinnya siap pakai dan Anda pun bisa memilih opsi penyewaan dengan operator tersertifikasi. Apabila Anda tidak memiliki operator yang mumpuni.
Kami juga menyediakan pengiriman alat berat ke berbagai lokasi dalam negeri, jadi walaupun Anda berada di luar pulau jawa sekalipun, Anda tetap bisa menggunakan alat berat terbaru dan terbaik dari kami.
Baca Juga: Macam-macam Jenis Merek Boom Lift
Kunjungi website untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap mengenai sewa boom lift dan juga sewa scissor lift, dan mendapatkan penawaran terbaiknya, spesial untuk anda.