Manlift Vs Boom Lift Menjadi Solusi Terbaik untuk Kerja di Ketinggian
Keselamatan kerja adalah poin utama bekerja dalam proyek, terutama proyek besar di ketinggian. Manlift vs Boom Lift menjadi pilihan penting, keduanya sangat bermanfaat untuk mempermudah kinerja pekerja, sekaligus memastikan keselamatan untuk mereka.
Baca Juga: Perbedaan Manlift dan Boom Lift untuk Proyek Anda
Keselamatan, efisiensi dan juga efektivitas kerja menjadi perhatian khusus saat melaksanakan sebuah proyek, terutama proyek skala besar. Dengan pemilihan alat berat yang tepat, poin-poin tersebut bisa tercapai.
Kenapa harus Menggunakan Manlift dan Boom Lift untuk Kerja Ketinggian?

Bekerja pada ketinggian meningkatkan risiko kecelakaan kerja, dan ada beberapa alat berat populer yang bisa Anda andalkan untuk itu. Manlift vs Boom Lift misalnya, berikut ini adalah beberapa alasan mengapa keduanya bisa jadi solusi terbaik untuk bekerja pada ketinggian:
Alasan Penggunaan Manlift
- Dengan rancangan sistem yang stabil, Manlift juga sudah memiliki pengaman sehingga pekerja tak akan jatuh dari posisinya yang tinggi.
- Memiliki pagar pelindung, serta pelindung tambahan lainnya.
- Memudahkan pekerja supaya bisa menjangkau area yang lebih tinggi dengan mudah, lebih aman jika Anda bandingkan dengan penggunaan tangga.
- Sangat mudah untuk Anda pindahkan ke berbagai lokasi proyek, sehingga semua area sulit bisa terjangkau.
- Naik turun tangga untuk area tinggi cukup memakan waktu, akan tetapi dengan alat berat ini mempersingkat waktu untuk aktivitas tersebut.
- Saat menggunakan Manlift, pekerja bisa turut serta membawa perlengkapan kerja mereka dalam satu proses yang sama. Lebih hemat waktu, dan tenaga untuk bolak-balik.
Alasan Penggunaan Boom Lift
- Alat ini mampu menjangkau area yang tinggi dan sempit dengan posisi vertikal, maupun horizontal.
- Boom Lift sudah memiliki desain khusus yang berupa lengan artikulasi, yang mana mampu membelok sesuai dengan kebutuhan, guna meraih sudut-sudut maupun area sempit pada ketinggian.
- Sama halnya seperti Manlift, Boom Lift juga sudah memiliki pengaman yang canggih. Juga sistem stabilisasi yang membuat pekerja lebih nyaman menggunakannya ketimbang scaffold apalagi tangga.
- Pengoperasiannya bisa Anda lakukan dari ruangan operator, sehingga lebih minimal risiko kecelakaan kerja seperti terjatuh dari posisi tinggi.
- Alat berat ini tak perlu bongkar pasang, lebih menghemat waktu sehingga saat alat berat tiba Anda pun bisa langsung menggunakannya.
- Lebih efisien saat mengerjakan area yang sulit terjangkau, khususnya jika terdapat penghalang yang tak bisa Anda pindahkan.
Demikian adalah beberapa alasan mengapa Manlift dan Boom Lift bisa menjadi solusi bekerja pada ketinggian. Keduanya memberikan opsi untuk menjalankan proyek konstruksi maupun pemeliharaan supaya terlaksana dengan produktif, aman dan efisien.
Pusat Sewa Boom Lift dan Scissor Lift Seluruh Indonesia
Apabila Anda mengutamakan keselamatan kerja dan juga sekaligus kecepatan kerja, akan tetapi dengan dana yang terbatas, maka menyewa alat berat adalah pilihan terbaik. Apalagi sekarang pun banyak pusat sewa alat berat yang menyediakan pengiriman ke seluruh Indonesia.
Misalnya saja PT. Mustikajaya Trucktor Indonesia, sebuah perusahaan yang telah berpengalaman dalam penyewaan Boom Lift dan Scissor Lift. Memiliki ragam pilihan tipe alat berat, dan memberikan pelayanan pengiriman seluruh negeri. Jadi Anda tak perlu khawatir untuk menyewa alat berat dari luar daerah, sebab PT. Mustikajaya Trucktor Indonesia bisa melakukannya untuk Anda.
Baca Juga: 8 Alasan Mengapa Sewa Boomlift Lebih Efisien untuk Bisnis Konstruksi
Perusahaan ini memastikan setiap alat beratnya mendapatkan perawatan dan pengecekan rutin, yang membuat setiap alat berat sangat layak untuk digunakan. Keselamatan dan efisiensi kerja pun terjamin.